BeritaKota Banjarmasin

Waspada! Puncak Banjir Rob di Banjarmasin Terjadi Pada Pekan Ini

23

Penulis : MW

Waspada! Puncak Banjir Rob di Banjarmasin Terjadi Pada Pekan Ini

HABARBANJAR, Banjarmasin — Diperkirakan puncak banjir rob yang saat ini melanda Kota Banjarmasin, akan terjadi dalam beberapa hari ke depan. Bahkan ketinggian permukaan air pun diperkirakan akan lebih tinggi dari biasanya, yakni mencapai 3 meter dari atas permukaan air laut.

Menurut Kepala Pelaksana (Kalak) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Banjarmasin, Husni Thamrin menjelaskan bahwa fenomena banjir rob di bulan Desember ini terdiri atas dua fase. Fase pertama sudah berlalu yakni pada 4-9 Desember 2024, dimana ketinggian air rata-rata adalah 2,8 meter di atas Permukaan Laut (MdPL).

Sedangkan fase kedua berlangsung dari 17 hingga 22 Desember 2024, dimana ketinggian air lebih meningkat yakni mencapai 3,0 MdPL. Husni Thamrin pun mewanti-wanti masyarakat khususnya yang menjadi langganan terkena banjir rob untuk selalu waspada.

“Fase kedua nanti diperkirakan akan lebih tinggi dari fase pertama, makanya kami himbau masyarakat untuk berhati-hati. Kemudian mengamankan peralatan listriknya juga,” katanya.

Dalam beberapa hari ini, Husni Thamrin juga tak menampik bahwa banjir rob sudah merendam permukiman warga, bahkan masuk ke dalam rumah. Namun sejauh ini, belum ada warga yang terdampak parah, hingga minta evakuasi ke tempat yang lebih aman.

“Tapi kebanyakannya masih tergenang hingga bagian teras saja,” ucapnya.

 

 

Exit mobile version