HABARBANJAR, Kota Banjarbaru — Posko Terpadu Angkatan Udara Lebaran Idul Fitri 2025 Bandara Syamsudin Noor, Kalimantan Selatan, resmi ditutup. Adapun jumlah penumpang pada puncak arus mudik, yakni pada hari Jum’at 28 Maret 2025 ialah sebanyak 12.190 orang atau terjadi peningkatan 7 % dari lebaran tahun 2024.
General Manager KC Bandara Syamsudin Noor, Khaerul Assidiqi, S.SIT., M.M. mengatakan terjadi peningkatan jumlah penumpang yang cukup besar selama selama libur lebaran 2025. “Selama kegiatan Posko Angkutan Lebaran 1446H/2025 jumlah pergerakan pesawat, penumpang dan kargo mengalami pertumbuhan yang sangat signifikan, serta tidak ada kejadian khusus yang dapat mengganggu kegiatan operasional bandara dan semua berjalan lancar dan terkendali”.
Diketahui berdasarkan data yang masuk total pergerakan pesawat di Bandara Syamsudin Noor selama lebaran mencapai 1.676, dengan rata-rata pergerakan 91 pesawat per harinya. Kemudian total penumpang yang melakukan penerbangan sebanyak 208.134 orang atau setara 2,2% naik dari tahun 2024 dan total kargo sebanyak 2.378 Ton yang juga mengalami kenaikan sebesar 13,2% dari tahun sebelumnya.
“Selain itu, Selama kegiatan Posko Angkutan Lebaran 1446h/2025 berlangsung terdapat 43 penerbangan tambahan (Extra Flight) yang disediakan oleh Garuda Indonesia, Citilink Dan Lion Air Grup Dengan tujuan Jakarta, Surabaya, Semarang, Yogyakarta dan Denpasar.”