HABARBANJAR, KOTA BANJARBARU – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kalimantan Selatan (Kalsel) Gelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi dan Penetapan Hasil Penghitungan Suara Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada 2024 di Kota Banjarbaru, Senin malam (21/04/2025).
Ketua KPU Prov. Kalsel, Andi Tenri Sompa, menyampaikan bahwa pelaksanaan pleno tingkat kota dilakukan setelah seluruh rekapitulasi di lima kecamatan rampung sehari sebelumnya, yakni Minggu, 20 April 2025.
Kelima kecamatan yang telah menyelesaikan proses rekapitulasi tersebut, diantaranya Banjarbaru Selatan, Banjarbaru Utara, Cempaka, Landasan Ulin, dan Liang Anggang.
“Pleno tingkat kota kami laksanakan malam ini setelah pada tingkat kecamatan telah rampung pada hari Minggu (20/4),” ungkapnya.
Adapun berdasarkan pemantauan oleh KPU Kalsel, proses rekapitulasi di lima kecamatan tersebut berjalan aman dan tanpa adanya kendala ataupun hambatan.
Meskipu masih terdapat sejumlah sanggahan dari pemantau atau Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) setempat. Namun demikian, setelah dilakukan verifikasi, sanggahan tersebut tidak mempengaruhi hasil akhir baik itu untuk pasangan calon maupun kotak kosong.
“Kami optimis rapat pleno di tingkat kota juga bisa berjalan lancar dan tanpa adanya hambatan,” ucapnya.
Adapun Hasil Akhir Rekapitulasi:
- Penghitungan Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Kecamatan Landasan Ulin
- Paslon (1) : 15.816
- Kolom Kosong : 13.287
- Suara Sah : 29.103
- Tidak Sah : 893
- Total Sah dan Tidak Sah : 2.996
- Penghitungan Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Kecamatan Cempaka
- Paslon (1) : 10.512
- Kolom Kosong : 6.431
- Suara Sah : 16.943
- Tidak Sah : 620
- Total Sah dan Tidak Sah : 17.563
- Penghitungan Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Kecamatan Banjarbaru Utara
- Paslon (1) : 10.141
- Kolom Kosong : 12.962
- Suara Sah : 23.103
- Tidak Sah : 663
- Total Sah dan Tidak Sah : 23.766
- Penghitungan Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Kecamatan Banjarbaru Selatan
- Paslon (1) : 8.951
- Kolom Kosong : 11.403
- Suara Sah : 20.354
- Tidak Sah : 710
- Total Sah dan Tidak Sah : 21.064
- Penghitungan Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Kecamatan Liang Anggang
- Paslon (1) : 10.623
- Kolom Kosong : 7.332
- Suara Sah : 17.955
- Tidak Sah : 472
- Total Sah dan Tidak Sah : 18.427
- Hasil Akhir Rekapitulasi Kota Banjarbaru
- Paslon (1) : 56.043
- Kolom Kosong : 51.415
- Suara Sah : 107.458
- Tidak Sah : 3.358
- Total Sah dan Tidak Sah : 110.816