SosialTeknologi

Ancaman Cyber Crime Kian Nyata, 19.701 Insiden Serang Kalsel

15
×

Ancaman Cyber Crime Kian Nyata, 19.701 Insiden Serang Kalsel

Share this article

Penulis : MP

Ancaman Cyber Crime Kian Nyata, 19.701 Insiden Serang KalselBanjarbaru, habarbanjar- Ancaman kejahatan siber di Kalsel kini mencapai tingkat yang mengkhawatirkan.

Terbaru, Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) mencatat lonjakan insiden siber hingga mencapai 19.701 kasus pada September 2025, menjadikannya angka tertinggi dalam satu tahun terakhir.

Kepala Diskominfo Kalsel, Muhamad Muslim, melalui Kepala Bidang Persandian dan Keamanan Informasi, Sucilianita Akbar, mengungkapkan bahwa peningkatan ancaman ini sejalan dengan semakin luasnya pemanfaatan teknologi informasi di sektor pemerintahan.

“Tingkat kematangan keamanan informasi kita sudah tinggi dan melampaui target nasional, namun potensi serangan justru semakin besar,” ujar Sucilianita.

Serangan siber seperti phishing, malware, hingga kebocoran data kini semakin intensif menyasar instansi pemerintah daerah.

Selain itu, penipuan online masih menjadi kasus dominan di wilayah Kalsel.

Oleh karena itu, peningkatan kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM) dalam keamanan informasi dinilai sebagai kebutuhan yang mendesak.

Kalsel sendiri tercatat sebagai provinsi kedua di Indonesia yang telah membentuk Computer Security Incident Response Team (CSIRT) daerah untuk menangani insiden siber secara cepat.

“momentum pertemuan ini diharapkan untuk evaluasi, berbagi pengalaman, dan merumuskan langkah strategis memperkuat ketahanan siber dan dalam pencegahan kejahatan siber di daerah,” tutup Sucilianita.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *